Friday, March 29, 2024
Home > Berita > Bekasi Raya > Kabag Kesra Pemkab Bekasi Imbau Pemotongan Hewan Qurban Dilakukan di RPH

Kabag Kesra Pemkab Bekasi Imbau Pemotongan Hewan Qurban Dilakukan di RPH

Mimbar-Rakyat.com (Bekasi)- Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat pada Pemerintah Kabupaten Bekasi, Bennie Yulianto, meminta masyarakat yang akan memotong hewan Qurban agar melakukannya di rumah potong hewan (TPH).

Bennie mengatakan hal tersebut kepada M+R disela+sela kesibukannya melihat hewan Qurban di Kompleks Perkantoran Pemkab Bekasi, Senin.

Bennie menyebutkan, Pemerintah Kabupaten Bekasi telah menerima sumbangan hewan kurban dari perangkat daerah dan juga perusahaan swasta untuk disalurkan.

Hewan qurban tersebut didistribusikan ke masing-masing pihak , antara lDKM Masjid dan lembaga yang telah mengirimkan proposal Sebelumnya.

Hingga malam hari ini terdata ada 21 ekor sapi dan 6 ekor kambing hasil sumbangan dinas dan pihak swasta.

Adapun terkait prosesi penyembelihan hewan qurban, pihaknya meminta panitia pelaksana mengantisipasi agar tidak terjadi kerumunan. Selain itu, pembagian daging kurban diantarkan langsung oleh panitia ke rumah masing-masing penerima.

“Kami menganjurkan pemotongan hewan qurban dilakukan di Rumah Potong Hewan. Jika panitia ingin melakukan pemotongan diharapkan tidak terjadi kerumunan. Alat-alat potong dilakukan penyemprotan desinfektan sebelum dan sesudah dipakai dan pembagian hewan qurban dilakukan dari rumah ke rumah,” tutupnya.( agus)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru