Friday, April 19, 2024
Home > Berita > Anies Baswedan Ajak Pemuda Betawi Harus Selalu Berpikir ke Depan

Anies Baswedan Ajak Pemuda Betawi Harus Selalu Berpikir ke Depan

Anies mendapat cinderamata saat kongres mahasiswa Betawi. (ist)

MIMBAR-RAKYAT.Com (Jakarta) – Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta terpilih, mengajak pemuda Betawi selalu berpikir ke depan. “Secara teori, seseorang kalau yang dipikirkan masa lalu dan yang dibicarakan juga masa lalu, bisa dikatakan sudah tua, namun jika omongannya masa depan bisa dikatakan muda,” ujar Anies.

Anies mengatakan hal itu, saat memberi sambutan di Kongres ke-VII Forum Komunikasi Mahasiswa Betawi, di NAM Hotel, Kemayoran, Jakarta Pusat,

Dijelaskan, contoh problematika pemuda saat ini, jika tidak bisa membaca masa depan, maka banyak bangsa yang gagal. “Hal tersebut terjadi, karena tidak bisa membaca perkembangan masa depan dan perubahan,” papar Anies, Jumat (12/5) malam.

Anies menggambarkan pemuda yang ulet harus selalu mengikuti perkembangan zaman. “Contoh, dulu banyak bisnis wartel, namun sering perkembangan zaman, usaha semacam itu tergerus oleh produsen ponsel. Hal itu terjadi karena usaha wartel tidak bisa membaca perubahan di masa depan, karena perkembangan teknologi cepat sekali berubah,” ujar Anies.

Di masa depan, menurut Anies, semua kalangan butuh kesejajaran dikarenakan membaca. Dia juga memberi contoh, bahwa pendiri NKRI banyak pembaca, contohnya menguasai berbagai macam bahasa dunia.

“Agus Salim, Sjahrir, Natsir, dan Soekarno menguasai lebih dari lima bahasa. Nah, anak muda saat ini bisa menjadi penentu perkembangan bangsa di masa depan. Hal tersebut tergantung niat dan usaha membaca yang dilakukan saat ini,” kata Anies. (joh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru