Tuesday, April 16, 2024
Home > Berita > Peningkatan penumpang di semua moda transportasi

Peningkatan penumpang di semua moda transportasi

Ilustrasi - Peningkatan penumpang di semua moda transportasi. (suara)

Mimbar-Rakyat.com (Jakarta) – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mencatat peningkatan pergerakan penumpang umum di semua moda transportasi pada H-6 Lebaran Idul Fitri.

“Pada H-6 kemarin Selasa, terjadi kenaikan jumlah penumpang di semua moda transportasi, baik itu darat, laut, udara, dan kereta api,” kata Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati kepada media di Jakarta, Rabu.

Adita menjelaskan, berdasarkan data sementara yang dihimpun dari Posko Angkutan Lebaran Terpadu Tahun 2022, tercatat pergerakan penumpang di masing-masing moda angkutan pada 26 April 2022 (H-6) jika dibandingkan dengan hari biasa (16 April 2022).

Pada angkutan jalan (angkutan bus), realisasi jumlah penumpang pada H-6 sebesar 97.427 penumpang, atau meningkat sebesar 55,2 persen jika dibandingkan dengan hari biasa sebesar 62.760 penumpang.

Untuk angkutan kereta api, realisasi jumlah penumpang pada H-6 sebesar 76.597 penumpang, atau meningkat 58,3 persen jika dibandingkan dengan hari biasa sebesar 48.372 penumpang.

Kemudian angkutan udara, realisasi jumlah penumpang pada H-6 sebesar 137.354 penumpang, atau meningkat sebesar 30,7 persen jika dibandingkan dengan hari biasa sebesar 105.101 penumpang.

Sementara angkutan laut, realisasi jumlah penumpang pada H-6 sebesar 60.658 penumpang, atau meningkat 202,3 persen jika dibandingkan dengan hari biasa sebesar 20.064 penumpang.

Pada angkutan penyeberangan, lansir antaranews, realisasi jumlah penumpang pada H-6 sebesar 70.762 penumpang, atau meningkat 27,4 persen jika dibandingkan dengan hari biasa sebesar 55.525 penumpang.

Aditia menyampaikan pemantauan pergerakan penumpang mudik pada tahun ini dilakukan di 111 terminal bus, 16 pelabuhan penyeberangan, 50 bandar udara, 110 pelabuhan laut, dan 13 Daerah Operasi/ Divre KA.

“Diprediksi jumlahnya akan terus meningkat hingga hari puncak mudik 28 April sampai dengan 30 April 2022,” ujarnya.

Ia menambahkan, pemerintah mengimbau kepada masyarakat untuk melakukan mudik lebih awal dan tetap menerapkan protokol kesehatan, dalam rangka mewujudkan mudik yang aman dan sehat.  (arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru