Friday, March 29, 2024
Home > Berita > Bekasi Raya > Kalapas Cikarang Kembangkan Pengakuan pengojek

Kalapas Cikarang Kembangkan Pengakuan pengojek

Lapas Kelas IIA Cikarang. (agus)

Mimbar-Rakyat.com (Cikarang Pusat, Bekasi) – Pengakuan dua pengojek online yang tertangkap saat menjadi kurir narkoba bikin geram Kepala Lembaga Pemasyarakatan ( Lapas) Kelas IIA Cikarang dan penemuan itu pun dikembangkan.

Dua sopir ojek online tersebut ketika ditangkap dan diperiksa Polres Kabupaten Bekasi mengakui, narkoba yang ia kirim terkait jaringan dari dalam Lapas.

“Pengakuan itu kami tindaklanjuti dan melakukan koordinasi dengan Polres Metro Bekasi untuk menindaklanjuti kasus ini sekaligus melangkah ke peningkatan pengamanan,” ujar Kalapas kepada media, Jumat.

Kemudian, lanjut Kalapas, kasus ini juga akan dikembangkan guna membongkar jaringan yang ada.

Sementara itu, sebelumnya pihak Lapas Cikarang juga telah berkoordinasi dengan Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Bekasi untuk menyelenggarakan penguatan P4GN ( Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba dan tes urine kepada petugas dan warga binaan.yang akan dilakukan Jumat depan.

Ia mengatakan, jumlah warga binaan Lapas Cikarang saat ini sudah mencapai sekitar 1.600 orang.

“Nanti secara acak akan dipilih oleh BNK untuk dilakukan tes urine,” ujarnya.

“Prinsipnya kami selalu melakukan kerja sama dengan Polres Metro Bekasi untuk melakukan pembongkaran jaringan narkoba. Kami bersinergi untuk melakukan pemberantasan narkoba. Salah satunya adalah terkait pengembangan kasus ini,” kata Kalapas.  (agus / arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru