Saturday, July 27, 2024
Home > Berita > Bekasi Raya > Ketua PMI Bekasi Ajak Pasien Yang Telah Sembuh Dari Covid-19 Untuk Mendonorkan Plasma Konvalesen-nya

Ketua PMI Bekasi Ajak Pasien Yang Telah Sembuh Dari Covid-19 Untuk Mendonorkan Plasma Konvalesen-nya

Mimbar-Rakyat.com (Bekasi) – Ketua Palang Merah Indonesia ( PMI) Kabupaten Bekasi, H. Ahmad Kosasih, berharap pasien Covid-18 yang sudah sembuh mau mendonorkan Plasma Konvalesen demi kemanusiaan.

” Pasien Covid-19 yang sudah sembuh memiliki Plasma Kanvalesen yang cukup ampuh melawan Covid jika didonorkan kepada penderita,” ujar Kosasih kepada Mimbar-Rakyat.com, Kamis (17//06) di kantornya.

Terhadap pasien Covid-19 , lanjut Kosasih, pemerintah menganggarkan dana sekitar Rp 200 juta perorang sampai mereka sembuh,.

Jadi, ungkap mantan Kepala Kantor Kesbangpol Kabupaten Bekasi ini, selayaknyalah mereka yang telah sembuh dari Covid-19 untuk mendonorkan Plasma Konvalesen-nya.

” Jadi sebagai ucapan rasa syukur karena telah sembuh dari Covid-19, ada baiknya diwujudkan dengan mendonorkan Plasma Konvalesen,” urai Kosasih.

Kosasih mengatakan, meski Plasma Konvalesen bisa dihasilkan dari orang yang sembuh dari Covd-19, namun tidak serta merta Plasma Konvalesen-nya bisa didonorkan.

” Kemarin misalnya ada 60 orang yang mendonor, namun yang sukses mendonorkan Plasma Konvalesen-nya hanya empat orang,” ujarnya.

Saat ini , sebui Kosasih, ada 27.656 pasien Covid-19. Kalau mereka semua mau berdonor, kemungkinan Plasma Konvalesen yang bisa didonorkan paling hanya sepuluh persennya saja.

Sulitnya mendapatkan donor Plasma Konvalesen, membuat stok di PMI Kabupaten Bekasi semakin menipis. Saat ini, terang Kosasih, ada 61 pasien yang membutuhkan Plasma Konvalesen. Namun stok yang tersedia hanya 14 kantong .

Untuk diketahui,. Plasma konvalesen adalah plasma darah yang diambil dari pasien Covid-19 yang telah sembuh, dan kemudian diproses agar dapat diberikan kepada pasien yang sedang dalam masa pemulihan setelah terinfeksi. Jadi, donor darah plasma konvalesen adalah donor darah dari penyintas Covid-19 untuk membantu pasien lain yang belum sembuh dari corona. (Agus)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru