Friday, April 19, 2024
Home > Berita > Menpan-RB Pastikan THR PNS Cair 24 Mei 2019

Menpan-RB Pastikan THR PNS Cair 24 Mei 2019

Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Syafruddin. (ist)

MIMBAR-RAKYAT.Com (Jakarta) – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Syafruddin memastikan, Tunjangan Hari Raya (THR) Pegawai Negeri Sipil (PNS) cair pada 24 Mei 2019. Dia menyebut penetapan waktu pencairan THR ini telah diputuskan dalam rapat terbatas.

“Itu sudah diputuskan, tanggal 24 (Mei),” ucap Syafruddin di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (3/6/2019).

Kendati begitu, Syafruddin mengaku belum mengetahui besaran THR yang akan diterima PNS pada tahun ini. Mantan Wakapolri itu meminta agar hal tersebut ditanyakan langsung kepada Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu)

“Beliau yang jelaskan, saya enggak ngerti itu. Iya, cegat Wamenkeu untuk lebih rinci,” kata dia.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani memastikan THR akan cair sebelum libur Lebaran yang jatuh pada 5 Juni 2019. Saat ini pemerintah tengah membuat Peraturan Pemerintah (PP) terkait hal tersebut.

“Kalau Lebaran jatuh di 5 Juni 2019 dan ada libur bersama dari akhir Mei, maka kami akan membayarkan THR sebelum libur bersama itu,” ucap Sri Mulyani dalam Konferensi Pers, Selasa 19 Maret 2019.

“Jadi untuk THR tetap kita lakukan, PP-nya akan dikeluarkan oleh Pak Presiden Joko Widodo,” sambungnya.

Gaji ke-13

Sementara itu untuk gaji ke-13, mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu memastikan tidak akan ada perubahan jadwal dari tahun-tahun sebelumnya.

Setiap tahun, gaji ke-13 dicairkan setiap 1 Juli. Menurut Sri Mulyani, jadwal itu tidak ada perubahan setiap tahun sejak 10 tahun lalu. (L/d)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru