Friday, April 19, 2024
Home > Berita > Tabrak Pejalan Kaki, Dikira Pencuri Motor, Pemuda Diikat di Tiang Listrik

Tabrak Pejalan Kaki, Dikira Pencuri Motor, Pemuda Diikat di Tiang Listrik

Ilustrasi. (ist)

MIMBAR-RAKYAT.Com (Bekasi) – Tabrak pejalan kaki, dikira pencuri motor, pemuda pengendara diikat warga di tiang listrik, di Jalan Lele Raya, Kayuringin, Bekasi Selatan, Jumat (24/3) malam.

Riz 25, sebelum diikat dihajar warga hingga bonyok. Bahkan pemuda yang mulutnya bau alkohol ini nyaris dibakar massa.

Andri, 18, warga yang menjadi korban menuturkan, peristiwa bermula ketika Riz yang saat itu sedang berboncengan dengan seorang gadis ABG melaju kencang pakai Yamaha Mio B 6675 TUE dari arah Kayuringin menuju Perumnas II.

Malang bagi Andri, warga Kayuringin ini, saat sedang berjalan kaki terserempet sepeda motor yang dikendarai tersangka.

Melihat korban kesakitan, pemuda ini malah tancap gas, membuat korban berteriak, hingga warga sekitar mengejar dan berhasil menangkapnya.

Tersangka akhirnya ditangkap di simpang Kayuringin, karena lokasi tersebut macet. Pelaku yang tak bisa bergerak kemudian ditangkap warga dan dibawa ke lokasi kejadian.

Geram dengan perbuatan tersangka, warga melakukan aksi main hakim sendiri. Pelaku dipukuli hingga babak belur. Bahkan, kedua tangan pelaku diikat di tiang listrik agar meminta maaf kepada korban yang ditabrak.

Sejumlah warga mengaku kaget dan mengira pemuda itu pelaku Curanmor, “Saya pikir dia maling motor,” ujar Bagol, pemuda yang sempat memberi pelajaran dengan memukul pelaku.

Pelaku malah cengengesan karena terpengaruh minuman keras ketika mengendarai sepeda motor. Sebab, dari mulut pelaku tercium aroma alkohol.

Kompol Bayu Pratama, Kapolsek Bekasi Selatan, saat dihubungi wartawan mengatakan, pihaknya sudah memproses dan mengupayakan musyawarah dengan memberi pengobatan kepada korban. (joh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru