Friday, March 29, 2024
Home > Berita > Garuda Muda jajal Bosnia Herzegovina

Garuda Muda jajal Bosnia Herzegovina

Tim Garuda Muda siap jajal Bosnia, Selasa. (pssi)

Mimbar-Rakyat.com (Jakarta) – Garuda Muda yang dipersiapkan ke Piala Dunia U-20, akan menjajal kekuatan Bosnia Herzegovina untuk kedua kalinya di Stadion NK Omis, Split, Kroasia.

Pertandingan Selasa itu, merupakan uji coba keempat anak asuh Shin Tae-yong di pada Oktober selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia.

“Saat ini kami terus mematangkan permainan. Melawan Bosnia Herzegovina, persiapan kami tetap seperti pertandingan sebelumnya. Tentu kami ingin pemain terus meningkat dan berkembang kemampuannya,” kata pelatih timnas U-19, Shin Tae-yong dalam pssi.org.

Pada 25 September 2020, kedua tim sudah bertemu pada laga uji coba dan saat itu Garuda Muda kalah 0-1.

“Bosnia Herzegovina tim yang bagus dan postur mereka besar tinggi. Tentu uji coba ini harus dimanfaatkan dengan baik oleh para pemain,” kata Shin, pelatih asal Korea Selatan.

Pemain belakan timnas U-19, Beckham Putra Nugraha, mengatakan, ia dan rekan-rekannya sudah siap kembali menjalani laga uji coba. Apalagi lawan yang dihadapi Bosnia Herzegovina.

“Tentu kami seperti biasa terus melakukan persiapan yang baik jelang menghadapi Bosnia Herzegovina. Kami akan berjuang keras dan tidak ingin kalah lagi dari mereka,” kata pemain asal Persib tersebut.  (arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru