Tuesday, March 19, 2024
Home > Berita > Duta Lingkungan Grup Astra Marakkan Adiwiyata Summit

Duta Lingkungan Grup Astra Marakkan Adiwiyata Summit

Sebanyak 159 duta lingkungan Grup Astra saat pelatihan bercocok tanam di Haroto Pusako, Sentul (23/04). (ist)

MIMBAR-RAKYAT.com (Sentul) – Dalam usaha meningkatkan kesadaran melestarikan alam sejak dini melalui konservasi serta gaya hidup berwawasan lingkungan bagi para murid sekolah binaan, PT Astra International Tbk mengadakan Adiwiyata Summit bagi para duta lingkungan Grup Astra.

Adiwiyata merupakan nama program pendidikan lingkungan hidup Grup Astra, yang diharapkan menjadi wadah yang baik dan ideal untuk mendapatkan berbagai ilmu pengetahuan, ilmu dan etika agar tercapai kesejahteraan hidup dan pembangunan yang berkelanjutan.

Kegiatan dengan tema “Gaya Hidup Ramah Lingkungan dan Kecintaan akan Alam“ pada akhir minggu ini dihadiri para duta lingkungan Grup Astra terdiri atas 159 siswa-siswi beserta guru-guru dari 54 SD, SMP dan SMA binaan Astra, serta komunitas lingkungan daerah.

Mereka berasal dari Meulaboh (Aceh), Lampung (Sumatera Selatan), DKI Jakarta, Banten dan Bogor (Jawa Barat), Yogyakarta (Jawa Tengah) dan Mamuju (Sulawesi Barat), demikian siaran pers dari Kepala Divisi Humas PT Astra International Tbk, Yulian Warman.

Dalam acara itu, Astra menyerahkan 159 pohon langka kepada setiap peserta. Semangat dan keceriaan mereka terlihat saat mengikuti rangkaian kegiatan Adiwiyata Summit yang berlangsung di Sentul Eco Edu Tourism Forest.

Lokasi ini berada dalam satu wilayah dengan Haroto Pusako, hutan konservasi yang digagas oleh Astra dengan tujuan untuk menjadi kawasan eco edu tourism yang terbuka bagi umum.

Sebanyak 159 duta lingkungan dari berbagai sekolah di Indonesia beserta guru, Grup Astra, Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia berfoto bersama saat Adiwiyata Summit 2016, Sentul (24/04).  (ist)
Sebanyak 159 duta lingkungan dari berbagai sekolah di Indonesia beserta guru, Grup Astra, Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia berfoto bersama saat Adiwiyata Summit 2016, Sentul (24/04). (ist)

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Bumi yang diperingati setiap 22 April itu dihadiri Manager Sentul Eco Edu Tourism Forest Perum Perhutani Komarudin, Ketua Dewan Pembina Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia (Kehati) Ismid Hadad, Kepala Sub Bidang Adiwiyata BPLHD Prov. DKI Jakarta Yayat Supriatna dan Perwakilan Indonesia dalam Tim Ekspedisi Youth Arctic ke Kutub Utara Kevin Hendrawan.

Dalam acara itu, Komarudin menyampaikan peran serta dan kepedulian Astra sejak 2012 telah terbukti dalam penanaman lebih dari 200.000 pohon dan lebih dari 200 hektar. “Kegiatan peduli lingkungan ini dapat mengurangi dampak dari pemanasan global,” tambah Komarudin.  (SP)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru