Friday, March 29, 2024
Home > Berita > Sean Gelael bercengkerama dengan pendukungnya

Sean Gelael bercengkerama dengan pendukungnya

Sean Gelael sedang rehat balapan dan mengadakan acara Meet and Greet dengan para penggemarnya yang digelar di Hall 6E ICE-BSD City, dalam event Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, akhir minggu lalu. (seangp)

MIMBAR-RAKYAT.com (Jakarta) – Pebalap Indonesia Sean Gelael tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk bertemu dengan para penggemarnya di Indonesia dan ini dapat dilaksanakan tentu saja ketika ia rehat balapan.

Pebalap Indonesia berusia 21 tahun itu memutuskan pulang kampung ke Jakarta setelah melakukan tes kedua sebagai pebalap penguji (test driver) tim F1 Toro Rosso di Sirkuit Hungaroring, awal bulan ini.

Pemuda ramah itu menghabiskan waktu dengan keluarga dan teman-teman dan ya itu tadi..tak lupa meluangkan waktu untuk menyapa dan bercengkerama dengan para penggemarnya di Indonesia.

Sean mengajak pendukungnya membuat kartu My Pertamina Royalti yang dapat dibuat di GIIAS 2017 untuk beberapa keperluan. (seangp)

Pebalap tim Pertamina Arden yang didukung Jagonya Ayam KFC Indonesia itu melakukan hal itu pada acara Meet and Greet yang digelar di Hall 6E ICE-BSD City, dalam event Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, akhir minggu lalu.

Dalam acara yang berlangsung cukup meriah tersebut, Sean sangat antusias menyapa dan menjawab pertanyaan dari penggemarnya. Selain itu, dipajangnya mobil yang dipakai Sean untuk balapan F2 juga menjadi daya tarik tersendiri.

“Perasaan saya luar biasa bisa bertemu para fan, sukar saya ungkapkan dengan kata-kata. Apalagi ini acaranya Pertamina juga yang terus mendukung pebalap Indonesia,” kata Sean.

“Senang sekali dengan adanya acara ini (Meet and Greet). Karena kita sebagai fan kan jarang bertemu Sean. Jadi senang karena sekalinya pulang, Sean menyempatkan diri untuk bertemu dengan kami. Sean juga sangat welcome sama kita,” timpal Oci salah satu pengggemar Sean.

Tidak hanya menyapa dan berfoto dengan penggemar, Sean juga menunjukkan keahlian mengemudi dengan melakukan aksi drifting di belakang hall.

Setelah jeda, Sean akan kembali beraksi pada GP F2 Belgia di Sirkuit Spa-Francorchamps, 26-27 Agustus 2017.

Sejauh ini, Sean dan rekan setimnya Norman Nato tampil cukup baik di mana kombinasi keduanya sudah membuahkan 82 poin, untuk membawa Pertamina Arden menempati posisi enam klasemen sementara konstruktor.  (sean-gelael.com/arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru