Thursday, March 28, 2024
Home > Berita > Presiden Jokowi ke RW 07 Johar Baru tinjau penyaluran sembako

Presiden Jokowi ke RW 07 Johar Baru tinjau penyaluran sembako

Presiden Jokowi sedang mendengarkan keterangan dari Ketua RW 07 Kelurahan Johar Baru, tentang bantuan Sembako di kawasan itu. (dokpri)

MIMBAR-RAKYAT.com (Jakarta) – Presiden Joko Widodo memantau langsung penyaluran bantuan sosial di Kelurahan Johar Baru, Jakarta Pusat, Senin, 19 Mei 2020, dan acara itu dilangsungkan di Sekretarian RW 07 yang berada di Jalan Percetakan Negara II.

Presiden didampingi Menteri Sosial Juliari Batubara sementara Ketua RW 07 Ustad Rapei, sempat memberikan keterangan singkat tentang situasi di kawasannya.

“Pagi hari ini saya ingin memastikan penyaluran Sembako ke masyarakat, khususnya di Jabodetabek,” ujar Jokowi di lokasi penerima bantuan.

Ini bukan kali pertama Jokowi memantau langsung penyaluran bantuan sosial. Pekan lalu, ia juga memantau di penyaluran berupa bantuan langsung tunai atau BLT di Kantor Pos Bogor di Jalan Ir. H. Juanda.

Di Johar Baru, Jokowi mengatakan sudah ada tiga bantuan yang diterima dan Senin  merupakan bantuan ketiga yang mereka terima sejak mulai didistribusikan sejak Minggu. Jokowi berharap bantuan sosial yang diberikan pemerintah bisa lebih cepat sampai ke masyarakat ke depannya.

“Kita harapkan nanti menjadi lebih cepet dan lebih lancar lagi,” kata Jokowi kepada media.

Sebelumnya, Jokowi sempat menyoroti lambatnya penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) dan bantuan sosial tunai kepada masyarakat. Ia mengatakan BLT yang telah tersalurkan baru 15 persen, sedangkanbantuan sosial tunai (BST) baru 25 persen.

Presiden memerintahkan jajaran terkait, yaitu Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Sosial Juliari P. Batubara, dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar untuk mempercepat proses penyaluran BLT Desa maupun Bantuan Langsung Tunai.  (tempo.com/arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru