Saturday, July 27, 2024
Home > Berita > Hujan Turun, Madinah Berubah Sejuk

Hujan Turun, Madinah Berubah Sejuk

Ilustrasi Masjid Nabawi. (Foto Dukumenasi)

Mimbar-Rakyat.com (Madinah) – Madinah yang akhir-akhir ini bersuhu panas, Selasa (1/7) sore sekitar pukul 16.00 waktu setempat atau 12.00 WIB berubah sejuk berkat turunnya rintik-rintik hujan, di sejumlah lokasi.

Website Kementerian Agama,  https://haji.kemenag.go.id,   melaporkan,  sebelumnya sejak sekitar jam 3 sore angin berhembus kencang di sekitaran bandara Madinah. Rintik-rintik hujan pun mulai turun sekitar jam 4 sore di sekitar bandara Madinah. Seolah tidak percaya, para petugas PPIH Daker Bandara keluar dari kantor dan “menikmati” butiran air di luar pavilliun 3.

Mekkah juga telah diguyur hujan beberapa hari lalu, kini giliran Madinah yang diberikan berkah tersebut. Diiringi suara petir yang bersahutan dan disertai angin kencang. Hujan bukan hanya di sekitar bandara yang berada di luar kota Madinah tetapi juga di dalam kota.

Kantor Urusan Misi Haji Indonesia di Jalan King Fahd, Mashani, sekitar 1 km dari Nabawi  sempat kemasukan air. Petugas pun sibuk menghalau air yang masuk dan membersihkan teras wisma daker Madinah.

Salah satu mukimin (warga Indonesia yang tinggal di Arab Saudi) yang bekerja sebagai mekanik, Ahmad mengatakan, fenomena hujan di puncak musim panas ini memang kerap terjadi. “Iya kalau sudah puncak panasnya terasa, biasanya besoknya tiba-tiba mendung dan hujan,” katanya.***(eank)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru