Thursday, April 18, 2024
Home > Berita > Sukageuri, Talaga Surian, Tenjo Laut, pesona alam gusur rasa jenuh

Sukageuri, Talaga Surian, Tenjo Laut, pesona alam gusur rasa jenuh

Seolah di atas awan, pemandangan alam jauh di depan. (dien)

Mimbar-Rakyat.com (Kuningan) – Tiga wisata alam yang pemandangannya amat menyejukkan mata dan mengusir rasa jenuh, terdapat di Kecamatan Cigugur, Kuningan.

Ketika wisata alam yang suasanya enak banget untuk nongkrong dan melepas penat itu adalah Sukageuri View, Telaga Surian dan Tenjo Laut.

Sukageuri View berada di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, wilayah ini merupakan eks galian batu, yang kini telah beralih fungsi obyek wisata yang yahuut untuk kalian sambangi.

Berada di ketinggian 1078 meter di atas permukaan laut, Sukageuri memiliki pemandangan alam yang luar biasa indah, dan tentunya Anda bisa nongkrong asik,sambil ngopi di Raga Kopi.

Kedai Raga Kopi sendiri memiliki citarasa yang tentunya bikin Anda ketagihan, karena diracik oleh barista handal, dan suhu kopi yang disajikan disesuaikan dengan suhu yang ada sehingga saat kopi berada di meja Anda, kopi masih panas.

Kopinya sendiri berasal dari kebun kopi milik petani asal Kuningan, tentunya saat panen biji kopinya dipilih dengan teliti agar rasanya tetap enak.

Nah, Telaga Surian lain lagi ceritanya.

Talaga Surian, namanya mungkin yang terpikir dari benak kita adalah sebuah telaga aau kolam yang luas dan bisa dipakai untuk berenang.

Namun saat kita datang ke Talaga Surian, ekspetasi kita diluar dugaan. Karena Talaga Surian menyajikan hamparan pohon pinus yang menjulang tinggi. Namun jangan khawatir karena kita tak akan kecewa jika kita datang ke sini.  Karena disini kita bisa merasakan keindahan alam yang sangat memukau dan membuat kita berdecak kagum kepada Sang Pencipta.

Bercengkerama mengusir rasa jenuh di kawasan wisata. (dien)

Obyek wisata yang berada di atas ketinggian 1000 mdpl dan dengan suhu rata – rata 25 derajat celsius menawarkan keindahan alam dan kesejukan udaranya.

Bagi yang belum menginjakkan kaki ke Talaga Surian, pasti akan membayangkan jika lokasi itu adalah sebuah danau atau telaga, padahal Talaga Surian merupakan obyek wisata alam yang berada di Desa Puncak, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa barat. Jika ditempuh dari kota Kuningan sekitar lima kilometer. Lokasinya bisa ditempuh dengan kendaraan roda dua atau roda empat.

Pengunjung tidak perlu khawatir karena akses jalan cukup bagus dan bisa ditempuh melalui jalur Palutungan ataupun jalur Sukamulya, Cileuleuy dan langsung menuju Desa puncak. Bila dihitung waktu, hanya membutuhkan sekitar satu jam dari kota Kuningan.

Bumi perkemahan (Buper) Talaga Surian ini merupakan obyek wisata alam yang berada di zona pemanfaatan hutan Taman Nasional Gunung Ciremai, dengan hutan yang masih perawan dan didominasi pohon pinus.

Ketika sampai ke lokasi Anda akan disuguhi pemandangan ke arah kota Kuningan dan hampir seluruhnya bisa dilihat dari lokasi buper. Selain itu pemandangan Waduk Darma Loka dan bahkan Laut Jawa pun bisa dilihat dengan jelas.

Untuk tiket masuk ke Talaga Surian, Anda hanya cukup merogoh kantong sebesar Rp15.000 dan biaya parkir kendaraan Rp3.000.

Wisata alam ini pun telah dilengkapi fasilitas penunjang yang cukup nyaman, mulai dari gazebo, pos informasi, areal parkir, musala, bangku dan ayunan tempat bersantai. Tak hanya itu, area tempat untuk berswafoto dan tangga warna-warni pun ada di lokasi ini.

Selain itu, Talaga Surian Camp Park dikelola sekelompok pemuda Tapak Sapuluh ini bukan sekadar area perkemahan biasa, karena di dalamnya juga terdapat program rekreasi dan edukasi.

“Dalam program rekreasi dan edukasi itu, kami menyediakan team building dan capacity building, dengan exercise yang disesuaikan dengan kebutuhan pengunjung, baik dalam bentuk game maupun non-game,” ujar Agi Haris Nurzaman, Manager Program Talaga Surian Camp Park kepada wartawan Surya Grage Online.

Ya, ada banyak latar pemandangan yang menarik untuk dijadikan tempat berswafoto, seperti pemandangan alam, ayunan gantung, pohon, gazebo yang instagramable untuk diabadikan dalam jepretan kamera.

Makam Syekh Abdul Qohar

Untuk yang senang berziarah, tak jauh dari lokasi ini terdapat makam Syekh Abdul Qohar. Pengunjung bisa berziarah ke makam tersebut. “Beliau adalah seorang penyebar agama Islam di daerah ini,” terang Agi Haris Nurzaman.

Ia mengatakan, dalam mengelola kawasan wisata, pihaknya bertekad menjaga lingkungan agar tetap alami. Untuk itu, ia mengajak para pengunjung untuk mencintai alam sekitar.

Nah, ada apa di Tenjo Laut?

Dengan ketinggian 1.100 meter diatas permukaan laut dan pepohonan rindang yang juga disediakan tempat duduk, Tenjo Laut mampu menawarkan sejuknya hawa pegunungan.

Wisata ini mulai banyak didatangi pengunjung. Udara sejuh dan pemandangan indah membuat relaks yang enak. (dien)

Ke arah tempat wisata jalannya semi off road nih tapi bikin seru, mungkin soal infrastruktur semoga pemda Kuningan bisa menata lebih baik lagi agar pengunjung lebih enak lagi ketika berkunjung.

Di sebelah timur Anda bisa menikmati pemandangan alam yang luar biasa. Dari sini Anda bisa melihat Waduk Darma.

Selamat berakhir pekan, jangan lupa untuk membawa jaket atau jas hujan, karena saat ini sedang musim penghujan dan hawa dingin khas pegunungan seringkali menusuk hingga ke tulang.  (Andin Rahmawati / arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru