Friday, April 19, 2024
Home > Berita > Bekasi Raya > Puluhan Pejabat Pemkab Bekasi Ikuti Lelang Lima Jabatan Tinggi Pratama

Puluhan Pejabat Pemkab Bekasi Ikuti Lelang Lima Jabatan Tinggi Pratama

Puluhan pejabat eselon III/A ambil bagian mengikuti lelang lima jabatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi. (agus)

Mimbar-Rakyat.com (Cikarang Pusat, Bekasi) – Puluhan pejabat eselon III/A ambil bagian mengikuti lelang lima jabatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi.

Lima jabatan yang dilelang itu adalah Kepala Dinas Penanggulangan Bencana Daerah, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas Sosial, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja  Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak.

Lelang jabatan diikuti oleh para camat, kepala bagian dan sekretaris dinas / badan, demikian siaran pers dari panitia lelang, yang ditandatangani Ketua Pansel DR H. Yeri Yanuar MM.

Dalam lelang jabatan tersebut, mereka akan mengikuti serangkaian uji kompetensi oleh panitia seleksi yang berasal dari akademisi.

Lima jabatan eselon II/B atau dikenal juga dengan Jabatan Tinggi Pratama (JTP) itu, kosong karena pejabatnya pensiun dan rotasi ke dinas lain.

Lelang jabatan atau open bidding tersebut, menurut panitia seleksi sudah memenuhi batas minimal peserta, di mana untuk masing-masing dinas minimal diikuti oleh tiga peserta.

Namun ada tahapan yang masih harus diikuti, yakni seleksi administrasi. Jika gugur di seleksi administrasi, berarti peserta tidak bisa lanjut mengikuti lelang jabatan tersebut.

Setelah lulus seleksi administrasi yang akan diumumkan pada 19 November 2020 mendatang, peserta selanjutnya mengikuti test kesehatan yang dijadualkan pada 23-26 November 2020. Test kesehatan biasanya dilaksanakan di RS Hasan Sadikin Bandung.  (agus / arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru