Thursday, March 28, 2024
Home > Gaya Hidup & Kesehatan > Mengapa Jendela Pesawat Harus Dibuka Saat Naik dan Mendarat?

Mengapa Jendela Pesawat Harus Dibuka Saat Naik dan Mendarat?

Mengapa jendela pesawat harus dibuka saat naik dan mendarat? (mirror.co.uk)

Para penumpang pesawat selalu diminta untuk tetap membuka jendela ketika pesawat akan “take-off” (naik) dan “landing” (mendarat).  Alasannya, ternyata sesuatu yang tidak kita harapkan.

Para penumpang diminta untuk melakukan hal itu, agar kru kabin dapat melihat ke luar, agar dapat memastikan ke arah mana paling aman untuk keluar dari pesawat, bila terjadi hal darurat.

Petugas pengaman Aviasi,  Saran Udayakumar, menjelaskan dalam laman “tanya & jawab” Quora, seperti disiarkan mirror.co.uk, bahwa jendela yang harus dibuka pada saat naik dan mendarat itu, “merupakan bagian dari proses suatu keharusan di kabin, untuk berjaga-jaga bila terjadi hal darurat yang tidak diharapkan.”

Membiarkan jendela tetap terbuka, serta menutup meja kecil di bagian depan penumpang dan mendirikan sandaran bangku, membantu kru kabin untuk bergerak lebih cepat untuk menolong pada penumpang – merupakan satu prosedur yang harus dilakukan mereka paling lama dalam waktu 90 detik.

Bila terjadi hal darurat – “tiap detik dihitung”, kata Udayakumar, “Dan para kru dengan mudah melihat ke arah luar pesawat sehingga dengan cepat dapat memutuskan arah evakuasi (dan pintu digunakan sebagai arah evakuasi).

Situasi darurat (emergensi) bisa terjadi pada saat “takeoff” dan “landing”, katanya dengan menambahkan, “ketika siang hari jendela sebagainya selalu terbuka dan lampu dalam kabin juga terus dihidupkan, agar mata para penumpang terbiasa pada cahaya terang. Bila terjadi hal darurat, padangan penumpang biasa dalam cuaca terang, ketimbang terjadi kontras padangan.”

Baca Juga : mengapa-di-pesawat-masih-ada-asbak-rokok

Prinsip sama juga pada malam hari, jendela tetap dibuka sedangkan cahaya lampu dalam kabin diredupkan.

Penjelasan Udayakumar pada laman itu sudah dilihat lebih dari 17. 000 pengunjung hingga minggu ini.  (arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru