Friday, March 29, 2024
Home > Berita > Walikota Bandung Ridwan Kamil Berharap, Ledakan di Rumah Dinas Tak Terulang di Malam Tahun Baru

Walikota Bandung Ridwan Kamil Berharap, Ledakan di Rumah Dinas Tak Terulang di Malam Tahun Baru

Ilustrasi. (ist)

MIMBAR-RAKYAT.Com (Bandung) – Walikota Ridwan Kamil berharap peristiwa meledaknya bom di depan rumah dinasnya pada malam Tahun Baru 2016-2016 ini tidak terulang lagi. Karena dia yakin polisi sudah mendeteksinya.

Walikota Bandung melihat kinerja polisi saat ini. Beberapa pekan terakhir polisi berhasil menangkap dan menggagalkan rencana aksi teror di sejumlah tempat di Tanah Air.

“Jadi saya tak khawatir, kalau selalu waspada iya dan mudah-mudahan aman. Kepolisian saat ini sudah profesional, saya masih ingat yang lain di hari yang sama bom ada di delapan negara, tapi di Indonesia kan langsung bisa ketangkap di beberapa tempat,” kata Emil, panggilan akrab Ridwan Kamil, Selasa (27/12).

Emil mengaku tidak akan memperketat pengawasan dengan memasang perlengkapan seperti metal detector (pendeteksi logam). Meskipun Pendopo Walikota Bandung dipastikan akan ramai dikunjungi warga.

“Metal detector tak perlu. Artinya saya memepercayakan sistem antiterorisnya Indonesia kepada polisi karena sudah lumayan canggih,” jelasnya.

Seperti diketahui, ledakan terjadi di halaman parkir rumah dinas Walikota Bandung Ridwan Kamil di depan Alun-alun Bandung, Jumat dinihari, 1 Januari 2016. Ledakan tersebut diduga berasal dari sebuah bom molotov.

Terjadinya ledakan baru diketahui setelah kru salah satu stasiun televisi swasta yang melaporkan adanya banyak asap di mobil. Petugas menduga bom tersebut disimpan di bawah mobil. (joh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru