Friday, March 29, 2024
Home > Berita > Presley Martono Kibarkan Merah Putih di F4 SEA Championship

Presley Martono Kibarkan Merah Putih di F4 SEA Championship

Presley Martono dengan pialanya.

MIMBAR-RAKYAT.com (Jakarata) – Pebalap belia berbakat Tanah Air, Presley Martono, menorehkan hasil gemilang dalam ajang Formula 4 South East Asia Championship 2016-2017 putaran kedua di Clark International Speedway, Mabalacat, Filipina, Sabtu dan Minggu (16/10), ketika menyelesaikan lima race dan berhasil menjadi yang tercepat dan naik podium tertinggi di race keempat.

Di race keempat yang harus menempuh 11 lap, Presley sukses menyudahi perlawanan rival terberatnya, Akash Gowda asal India di posisi kedua dan Faine Kahia asal New Zealand di tempat ketiga. Sementara pebalap muda Indonesia lainnya, Keanon Santoso juga meraih hasil positif di race empat ini dengan menempati peringkat keenam.

Sebelumnya, di race kedua, Presley juga berhasil naik ke podium. Ia mengakhiri balapan di posisi kedua, sedangkan Akash berhasil memuncaki podium. Di urutan ketiga, terdapat nama Gabriel Cabrera selaku pebalap tuan rumah.

Hasil membanggakan yang diraih oleh Presley ini adalah berkat kerja keras dan sikap pantang menyerah yang ditunjukkannya sepanjang perlombaan.

Banyak tantangan yang harus dilalui Presley, seperti problem pada kendaraan, lawan-lawan tangguh, hingga cuaca berbahaya. Bahkan perlombaan yang semula dijadwalkan berlangsung sebanyak enam race, hanya dilangsungkan sebanyak lima race karena terjadinya topan Sarika yang bisa membahayakan keselamatan para pebalap.

Ikatan Motor Indonesia (IMI) menyambut dengan baik hasil yang diraih Presley.

Kabid Olahraga Mobil P IMI, Poedio Oetojo mengatakan, “Menurut saya, putaran kedua Formula 4 South East Asia Championship musim 2016-2017 di Filipina merupakan ajang yang juga sekaligus menjadi wadah pembinaan bagi Presley, karena banyak tantangan yang harus dilalui.”

“Ia harus menghadapi lawan tangguh, cuaca berbahaya, dan melihat beberapa mobil yang tergelincir akibat lintasan basah. Bahkan di race pertama ia pun gagal finish, namun hal tersebut justru dapat memotivasi Presley untuk tampil lebih baik di race selanjutnya. Hasilnya, dengan kegigihan dan daya juang yang tinggi, Presley berhasil menjadi yang terbaik di race keempat,” kata Poedio.

Putaran ketiga Formula 4 South East Asia Championship 2016-2017 akan berlangsung di Sentul International Circuit, Bogor, Jawa Barat pada 11-13 November. (arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru