Friday, April 19, 2024
Home > Berita > Peringati Nuzulul Quran, WNI di Qatar doa bersama agar konflik berakhir damai

Peringati Nuzulul Quran, WNI di Qatar doa bersama agar konflik berakhir damai

Masyarakat Indonesia di Qatar mengikuti malam Nuzulul Quran bersama Dubes RI untuk Qatar, Duta Besar RI untuk Qatar, Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Basri Sidehabi. (bd)

MIMBAR-RAKYAT.com (Doha) – Warga negara Indonesia (WNI) di Qatar melakukan doa bersama agar konflik diplomatik yang terjadi antara negara Arab dengan Qatar segera berakhir.

Acara tersebut dilakukan pada peringatan Nuzulul Quran yang dilaksanakan  di KBRI Doha bersama sekitar 250 orang yang terdiri atas wakil dari 51 organisasi masyarakat Indonesia di Qatar pada 11 Juni 2017.

Peringatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan Ramadan yang dilakukan oleh Komunitas Indonesia yang dikoordinasikan oleh Indonesia Muslim Society in Qatar (IMSQA) yang dipimpin Abdullah dan Persatuan Masyarakat Indonesia di Qatar (Permiqa) yang menjadi wadah bagi sekitar 40 ribu WNI yang dipimpin oleh Edwin Kurniawan.

Acara tersebut merupakan rangkaian acara komunitas diaspora yang tersebar di berbagai kota di Qatar seperti Dukhan, Messaid, Wakrah, Alkhor dan Doha.

Duta Besar RI untuk Qatar, Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Basri Sidehabi memberikan sambutan dalam malam Nuzulul Quran bersama masyarakat Indonesia di Doha. (bd)

Dalam sambutaannya, Duta Besar RI untuk Qatar, Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Basri Sidehabi menyampaikan kiranya agar masyarakat Indonesia turut mendoakan agar konflik di Timur Tengah khususnya yang dihadapi Qatar segera memperoleh solusi yang baik untuk kawasan Timur Tengan khususnya bagi umat Islam.

Mantan Anggota DPR ini juga memanfaatkan kesempatan tersebut untuk menghimbau WNI agar tetap tenang namun waspada karena konflik ini hanya bersifat politis dan mengharapkan para ormas-ormas yang ada di Qatar turut membantu meredakan WNI yang panik akibat informasi yang keliru.

Dubes juga menyampaikan Presiden Jokowi telah menelpon Emir Qatar, Sheikh Tamim bin Hamad Al-Thani pada 9 Juni 2017, guna menyampaikan komitmen Indonesia untuk berperan dalam penyelesaian konflik melalui dialog.

Sebelumnya Menlu Retno juga singgah ke Qatar dan berkomunikasi dengan Menlu Qatar, Sheikh Muhammad Al-Thani dan sekaligus melihat kesiapan KBRI dalam mengantisipasi konflik.

Terkait dengan adanya rumor dan informasi mengenai adanya konsentrasi militer di perbatasan Qatar-Saudi Arabia. Mantan Irjen TNI ini mengirim tim KBRI guna melihat perkembangan di perbatasan kedua negara secara langsung dan memverifikasi informasi tersebut serta mengupdate  mengenai  prosedur  imigrasi  melintasi perbatasan.

Berdasarkan pantauan, kondisi perbatasan aman dan terkendali. Rumor yang beredar mengenai mobilisasi pengerahan militer ternyata tidak terbukti.

Imigrasi Qatar masih mengijinkan setiap pemegang paspor Saudi untuk melintasi perbatasannya. Namun terjadi penurunan lalu lintas yang cukup drastis di perbatasan sekitar 75%. Apalagi mengingat sebelumnya bahwa sekitar 40% kebutuhan impor Qatar melalui perbatasan darat Saudi Arabia.

Ketua IMSQA, Abdullah, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dubes Basri yang memfasilitasi acara Nuzulul Quran sekaligus memberikan paparan bagi WNI agar tetap tenang dalam menghadapi konflik di Qatar. “Kami merasa tenang dengan upaya yang dilakukan KBRI,” imbuhnya.

Dalam ceramah yang disampaikan Ustad Dr. Azhami Samiun Jazuli MA,  dipaparkan mengenai makna dan hikmah Nuzulul Quran bahwa hidup manusia pasti akan lebih baik jika selalu bersama Quran karena Quran lebih baik dari apa saja yang di dunia.

“Perlunya kita bersungguh sungguh untuk melakukan hijrah yang berdasarkan Al Quran sebagai kitab yang rahmatan lilalamin.” katanya.

Diakhir ceramah, Ustadz Azhami mengajak WNI di Qatar untuk berdoa agar konflik di kawasan segera berakhir dengan damai.

Pelaksana Fungsi Pensosbud KBRI Doha, Anwar Lukman Hakim, menatakan, selama bulan Ramadan telah diselenggarakan berbagai kegiatan seperti buka puasa bersama TKI, Peringatan Nuzulul Quran, Sholat Tarawih, ceramah Ramadan, Ramadan Fun 2017, penyaluran zakat fitrah yang kemudian ditutup dengan sholat Idul Fitri.

Acara tersebut juga mengundang para Tenaga Kerja Indonesia bermasalah yang berada di penampungan KBRI Doha guna meringankan penderitaan para TKW yang menunggu dipulangkan agar merasakan peringatan Nuzulul Quran.

Menurut Pejabat KBRI Doha, Boy Dharmawan, dalam rangka mengantisipasi konflik, KBRI telah membentuk Satuan Tugas (Satgas) khusus guna memastikan kesiapan staf KBRI dalam memberikan perlindungan dan pelayanan kepada WNI.

Selain itu, KBRI juga telah memiliki Contigency Plan atau langkah antisipasi guna  melindungi WNI dan aset Pemerintah RI di Qatar.

Ditambahkannya, KBRI menghimbau WNI untuk segera memperbarui data dengan melaporkan keberadaannya di Qatar.

Layanan lapor diri bisa dilakukan  online  melalui http:// paspor. kbridoha.com.

Jumlah WNI di Qatar yang telah melapor diri ke KBRI sampai Juni 2017 terdapat sekitar 29 ribu. Selain itu, dalam rangka memperkuat pelayanan masyarakat, KBRI juga dengan menyediakan layanan Hotline KBRI Doha yang dapat dihubungi bagi WNI yang membutuhkan bantuan dan informasi pada nomor +974 3332 2875.  (bd/arl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru