Thursday, March 28, 2024
Home > Olahraga > MU Tahan Bayern 1-1 di Liga Champions

MU Tahan Bayern 1-1 di Liga Champions

MIMBAR-RAKYAT.com (Manchester) – Manchester United tampil cemerlang ketika menahan juara bertahan Bayern Munich 1-1 pada pertandingan kandang di perempat final Liga Champions, Selasa.

Gelandang Bayern Bastian Schweinsteiger membatalkan gol pembuka Nemanja Vidic, namun ia kemudian diusir keluar lapangan yang memberi harapan tambahan menjelang pertandingan kedua di Munich.

Dengan Bayern yang telah sukses mempertahankan gelar Liga Jerman mereka dan United terpuruk di kancah domestik, sang juara Inggris hanya mendapat sedikit peluang untuk sukses pada pertandingan pertama, namun mereka menampilkan penampilan berani pada malam yang menghidupkan kembali hasrat lama di Old Trafford.

Pasukan David Moyes bertahan dengan gagah dan setelah Danny Welbeck menyia-nyiakan peluang bagus pada akhir babak pertama, mereka membuka keunggulan pada menit ke-58 melalui kapten yang musim depan pindah ke Inter Milan Vidic.

Schweinsteiger menyamakan kedudukan sembilan menit kemudian, namun United mampu menjaga rekor tidak terkalahkan mereka di kandang sendiri di kancah Eropa pada musim ini, yang menghembuskan nafas segar pada musim yang dilalui dengan teramat buruk.

Tertinggal sepuluh angka dari posisi empat besar Liga Utama Inggris, United kemungkinan perlu menjuarai Liga Champions untuk dapat lolos ke kompetisi musim mendatang, namun penampilan mereka mengindikasikan bahwa mereka tidak seburuk yang dipikirkan sebelumnya.

Hasil imbang ini juga mencegah Bayern menorehkan rekor baru di Liga Champions yakni delapan kemenangan tandang berturut-turut, namun pasukan Pep Guardiola akan tetap menjadi favorit untuk melaju ke fase berikutnya saat pertandingan kedua dimainkan di Munich.

United berupaya menampilkan lini tengah yang kokoh, di mana Michael Carrick, Marouane Fellaini, dan Ryan Giggs mengisi posisi lapangan tengah, namun mereka mampu mencetak gol pada menit ketiga.

Wellbeck memperlihatkan skill menawan untuk menguasai bola melewati Javi Martinez dan mencetak gol, namun karena bek Bayern itu menurunkan kepalanya saat berduel, penyerang United itu dihukum karena dianggap mengangkat kaki terlalu tinggi.

Wayne Rooney memperbesar keberanian para pendukung United ketika ia memaksa kiper Bayern Manuel Neuer bergerak cepat menyelamatkan gawangnya, namun sedikit demi sedikit, tim tamu mengendalikan permainan.

Peluang bagus
Franck Ribery melepaskan umpan silang yang terlalu jauh di belakang Thomas Mueller sedangkan Arjen Robben dua kali mengancam setelah melakukan gerakan memotong melalui kaki kirinya, di mana satu tembakan melebar dan sepakan satu lagi memaksa David de Gea melakukan penyelamatan sambil melompat terbang.

Tuan rumah menghabiskan sebagian besar babak pertama menyaksikan Bayern memainkan operan di depan kotak penalti mereka, namun pada menit ke-40 mereka menyia-nyiakan peluang bagus untuk membuka keunggulan.

Ketidak mampuan Jerome Boateng untuk memotong umpan terobosan dari Rooney membuat Welbeck berada dalam situasi satu-lawan-satu dengan Neuer, namun pilihannya untuk mencungkil bola gagal berbuah gol, di mana kiper Jerman itu dengan mudah mengantisipasinya.

Perlahan, United berupaya menekan, di mana Antonio Valencia melepaskan tembakan yang masih melambung, dan meski Bayern menikmati 78 persen penguasaan bola pada babak pertama, tuan rumah kini mampu menguasai bola dengan lebih baik. 

United memasukkan Shinji Kagawa untuk menggantikan Giggs saat turun minum dan setelah Schweinsteiger melepaskan tembakan yang masih melambung di atas mistar De Gea, tuan rumah mampu unggul.

Rooney melepaskan tendangan sudut ke tiang jauh dari sisi kiri, dan Vidic yang tidak terkawal menegangkan lehernya untuk mengarahkan bola ke sudut kanan bawah dengan bagian samping kepalanya.

Guardiola meresponnya dengan memasukkan Mario Mandzukic untuk menggantikan Thomas Mueller dan tindakan itu segera mendapat ganjarannya, di mana pemain Kroasia itu menyundul umpan silang Rafinha untuk diteruskan Schweinsteiger dengan sepakan keras ke sudut kiri atas gawang.

Cedera yang dialami Alexander Buttner kemudian memaksa United untuk merombak pertahanan, namun meski Robben dua kali mengancam pada fase akhir pertandingan, pasukan Moyes mampu mempertahankan hasil seri.

Sementara itu Guardiola, tidak dapat memainkan Schweinsteiger di Munich pada pekan depan, setelah ia mendapatkan kartu kuning kedua akibat pelanggarannya terhadap Rooney di menit terakhir pertandingan.

(KB)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru