Saturday, April 20, 2024
Home > Cerita > Kadaluarsa, Puisi Djunaedi Tjunti Agus

Kadaluarsa, Puisi Djunaedi Tjunti Agus

basi, sudah kadaluarsa

tak enak disantap

juga tak enak dipandang

bahkan penyakit mengancam

jika nekad menikmatinya

 

maaf kawan aku tak lagi tertarik

tidak lagi ingin mengenyam

apalagi telah banyak tangan

dari sekadar memegang

sampai yang mengobok-obok

akibatnya semua menjadi basi

 

kasihan, tapi itu salahmu sendiri

mengobral di tengah keramaian

debu, lalar pun hinggap bebas

sehingga peminat pun berubah

hanya yang berselera rendah

sajianmu tak lagi mengundang selera

 

kecerobohan jalan kehancuranmu

membuat kau tak lagi dipandang

meski hanya sebelah mata

penghianatan membuatmu mati

menutup peluang tuk terus melaju

kau menghancurkan diri sendiri

akhirnya teronggok di bak sampah

karena semua telah kadaluarsa

 

maafkan tak bisa membantu

semua telah berlalu

tak ada yang harus disesali

hati tak mungkin dibohongi

pura-pura meminati barang basi

barang kadaluarsa berbaya

yang dapat menimbulkan penyakit

maafkan, aku tak ingin menyakiti

 

makanan basi pasti tak diminati

tentunya juga bagi Anda dan Anda

barang kadaluarsa harus rela

tersisih, terbuang di bak sampah

tak ada yang perlu disesali

 

*Bandara Soeta 260918

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru