Friday, April 19, 2024
Home > Berita > Calhaj Kloter Pertama Terbang 18 Juli

Calhaj Kloter Pertama Terbang 18 Juli

Ilustrasi. (ist)

MIMBAR-RAKYAT.Com (Jakarta) – Calhaj Embarkasi DKI Jakarta kelompok terbang (kloter) pertama mulai berangkat ke Tanah Suci Mekah- dan Madinah melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada 18 Juli 2018.

“Jemaah calon haji ini masuk Asrama Haji Pondok Gede pada 17 Juli 2018,” kata Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama DKI Jakarta Saiful Mujab, usai acara pengukuhan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) DKI di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Senin (2/7).

Pengukuhan PPIH DKI dilakukan Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Ahda Barori. “Kloter pertama DKI ini jamaahnya dari wilayah Jakarta Timur,” kata Saiful yang juga ketua PPIH DKI.

Secara keseluruhan jemaah haji Embarkasi DKI berjumlah 24.519 orang yang berasal dari 63 kloter. Terdiri dari 7.952 orang (21 kloter) jemaah haji asal DKI Jakarta, 9. 493 orang (24 kloter) dan 7.074 orang (18 kloter).

Mereka sehari sebelum berangkat ke Bandara Soekarno Hatta masuk asrama haji. Sebab mereka akan mengikuti pemeriksaan kesehatan terakhir, termasuk mendapatkan gelang, dan dokumen penerbangan.

Mulai musim haji tahun ini sidik jari bagi calhaj akan dilakukan di masing-masing embarkasi, termasuk embarkasi Asmara Haji Pondok Gede.

“Sidik jari di embarkasi ini dapat mencegah antrian panjang di Bandara Jeddah dan Madinah. Dan di sana hanya tinggal mencocokkan saja dari jemaah haji yang bersangkutan,” ucap Saiful.

Saiful berharap kepada mereka yang akan berangkat haji tahun ini untuk mempersiapkan diri, khususnya kesehatan fisik.

“Kami komitmen untuk memberikan pelayanan, yang baik kepada jemaah haji saat mereka masuk asrama haji sampai mereka diberangkatkan ke Bandara untuk ke Tanah Suci,,” papar Saiful.

Menurut Saiful, untuk memberikan pengamanan dan kenyaman kepada jemaah selama berada di asrama, maka pengantarnya tidak diperkenankan masuk asrama haji. (i/dir)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru