Tuesday, March 19, 2024
Home > Berita > Bendungan Jebol, 13 Mayat Ditemuan di Mumbai

Bendungan Jebol, 13 Mayat Ditemuan di Mumbai

Korban tewas akibat runtuhnya tembok di daerah kumuh Mumbai naik menjadi 26 orang. (Foto: AFP/France24)

Korban tewas akibat runtuhnya tembok di daerah kumuh Mumbai naik menjadi 26 orang. (Foto: AFP/France24)

mimbar-rakyat.com (Mumbai) – Tiga belas mayat telah ditemukan di Mumbai, India barat, setelah hujan lebat yang menjebolkan bendungan. Bencana itu menyebabkan terjadinya kekacauan di Mumbai. Demikian dikatakan sumber dari pihak berwenang, Kamis (4/7).

Saat ini sebelas orang masih dinyatakan hilang setelah bendungan di Ratnagiri, sekitar 275 kilometer di selatan Mumbai, meledak pada Rabu (3/7) dan membanjiri tujuh desa sekitar, kata tim penyelamat. Demikian dilaporkan France24 mengutip kantor berita AFP.

“Kami telah memulai operasi penyelamatan untuk hari kedua dan menemukan 13 mayat. Kami masih berusaha menemukan korban yang tersisa,” kata jurubicara Pasukan Tanggap Bencana Nasional Alok Awasthy kepada AFP.

Sementara itu di Mumbai, jumlah korban tewas akibat runtuhnya tembok di daerah kumuh pada Selasa lalu naik menjadi 26 ketika kota itu bersiap menghadapi datangnya hujan deras. Enam pekerja juga tewas di kota terdekat Pune ketika tembok lain runtuh pada hari Selasa.

Keruntuhan bangunan dan kerusakan bendungan sering terjadi selama musim hujan di India karena struktur bobrok yang dihantam hujan yang terus menerus.

Hujan deras di Mumbai – kota berpenduduk 20 juta – awal pekan ini juga menyebabkan kemacetan lalu lintas ketika banjir menggenangi jalan dan kereta api dan memaksa penutupan landasan pacu bandara, yang tetap terlarang pada hari Kamis.

Bandara tersibuk kedua di India di kota itu membatalkan 75 penerbangan pada hari Rabu dan lebih dari 100 pada hari Selasa, menyebabkan kekacauan bagi penumpang.***(janet)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru