Thursday, April 25, 2024
Home > Berita > Aktor senior Torro Margens sudah tiada

Aktor senior Torro Margens sudah tiada

Torro Margens sudah tiada. (ant)

MIMBAR-RAKYAT.com (Jakarta) –  Aktor senior Torro Margens meninggal dunia pada hari Jumat dini hari dalam usia 68 tahun.

Berita duka kepergian aktor yang dikenal melalui peran antagonisnya itu diketahui dari unggahan sang anak, Toma Margens, pada akun Instagram @tomamargens.

“Minta maaf atas semua kesalahan ayah @torromargens86 ya temen temen. Ayah jam 00.45 tadi udah tenang dalam tidurnya ga ngerasain sakit lagi. Maafin atas semua kesalahannya biar beliau tenang menuju sisiNya. Amin,” tulis keterangan unggahan tersebut, Jumat.

Jenazah Torro Margens disemayamkan di perumahan Asri Village, Sukabumi, Jawa Barat, namun belum diketahui dimana dan kapan dikebumikan.

Pada 2018, Torro Margens masih ikut bermain dalam film berjudul “Love For Sale” yang juga dibintangi oleh Gading Marten.

Sutoro Margono atau sering disapa Torro lahir pada 5 Juli 1950 di Pemalang Jawa Tengah.

Ia memulai karir sebagai aktor pada 1970 dan masyarakat  mengenalnya sebagai aktor yang sangat piawai dalam membawakan peran antagonis atau orang dengan watak kejam atau jahat.

Ia juga dikenal sebagai pembawa program acara misteri berjudul Gentayangan atau Uka Uka yang sempat tayang di TPI (sekarang MNC TV).

Sebelum berjaya menjadi aktor terkenal Torro pernah menjadi tukang cat trotoar demi menyambung hidup di Jakarta.  Pada awal karir sebagai aktor, Torro pernah berpindah profesi menjadi pegawai kantoran, namun beralih lagi ke seni peran.

Dalam salah satu talk-show di televisi, seperti diberitakan media, Torro bercita-cita ingin mengembuskan nafas terakhirnya di lokasi syuting.

Ia ingin mengalami momen itu sebagai bukti komitmennya terhadap dunia seni peran, terutama sebagai tokoh antagonis yang bisa dibilang sudah mendarah daging dalam dirinya.

“Kalau bisa, sampai saya tua banget duduk di kursi roda dan sakitan, lalu ada (produser) yang kontak saya main. Sampai di lokasi syuting, sedang akting lalu mati.  Itu buat saya sudah menjadi jihad yang luar biasa,” kata Toro Margens ketika itu.

Kini ia sudah berpulang kendati bukan di lokasi syuting.

Selamat jalan Torro Margens.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hallo kawan, silahkan klik tombol Like / Follow untuk mendapatkan berita dan tulisan terbaru